Tujuan Umum :
Menetapkan nilai Laju endap darah pasien dalam satu jam menggunakan metode westergren.
Prinsip :
Laju endap darah ditetapkan sebagai laju eritrosit-eritrosit mengendap pada darah yang telah diberi anti koagulan dalam waktu satu jam.
Alat :
- Pipet Westergren.
- Standar/rak Pipet westergren.
- Timer.
Bahan :
- Larutan Na.sitrat 3,8%
Cara Kerja :
- Masukan 0,4 ml larutan Na.sitrat 3,8% kedalam tabung.
- Masukan 1,6 ml darah ke dalam tabung yang telah diberi larutan Na.sitrat 3,8% tersebut, campur homogen. (perbandingan Na.sitrat : Darah = 1 : 4 ).
- Isaplah darah menggunakan pipet Westergren sampai garis bertanda 0. Kemudian biarkabn pipet itu dalam sikap tegak lurus dalam rak westergren selam 60 menit.
- Bacalah tinggi lapisan plasma dalam mm dan dilaporkan angka itu sebagai laju endap darah.
{ 0 komentar... read them below or add one }
Posting Komentar